Menu Baru

Ada yang baru diblog ini, yaitu menu baru di Main Menu : REFERENSI. Sudah lama sebenarnya niatan dan bayangan untuk memuat artikel-artikel ataupun karya-karya tulisan lainnya, tapi terhalang oleh minimnya pengetahuan tentang tags-tags dan struktur yang berkaitan dengan pembuatan weblog. Harap maklum, blog ini hasil jerih payah try eror dan suara-suara minta tolong bertanya kepada teman-teman yang kadang sampai enggak mikir kalo mereka sedang sibuk hehehe.
Kembali kepada menu Referensi tadi, sementara ini masih berisikan dua kategori saja yaitu artikel dan e-book. Dan sebagian juga cuma mencantumkan linksnya saja, ada juga sieh yang saya copykan kehalaman baru diblog ini jadi bisa langsung dibaca melalui blog ini.

Oke, dats all n thanks for my stupid mind!

Banner Kemerdekaan

Thanks for Jeng VI3 yang sudah membuat banner HUT kemerdekaan dan mengijinkan saya untuk memasangnya diblog saya ini. Jeng VI3 ini adalah salah satu punggawanya (cie….) Blogfam Community, yang baru 3 hari saya join kesana. Salut deh buat blogfam, ternyata membernya ramah-ramah semua hehehehe…

Banner ini not just symbol, ataupun sok nasionalisme. But, ini lebih merupakan perwujudan dari rakyat blogger indonesia untuk mengekspresikan rasa cintanya pada negeri merah putih ini. Hal seperti ini sebenarnya sudah sering dilakukan, sejauh pengamatan saya sudah ada 3 banner diblog-blognya para indo blogger yang mengekspresikan rasa nasionalismenya untuk negeri ini. Banner ambalat, banner tsunami, dan banner gelang solidaritas. Semoga suatu saat nanti para indo blogger dapat bersama-sama memberikan kado yang lebih layak untuk negeri ini, bukan hanya sekedar bersama-sama memasang sebuah banner diblognya.

Dan semoga banner kemerdekaan kali ini dapat mengingatkan pada kita semua, bahwa rakyat dan negeri ini sudah lama tidak menyadari kemerdekaannya walaupun sudah 60 thn negeri ini diproklamasikan status kemerdekaannya oleh dua bapak indonesia Bung Karno dan Bung Hatta.

“KEMERDEKAAN ADALAH UNTUK DISADARI!”

Salam Merdeka!